Riau

Respon Tegas Dari MPC PP Dumai Atas Pernyataan Junimart Girsang Untuk Memberikan Sanksi Ormas PP

DUMAI (MR) - Reaksi keras disampaikan Ketua Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila (MPC PP) Kota Dumai, atas pernyataan Wakil Ketua Komisi II DPR RI Fraksi PDI P, Junimart Girsang yang meminta agar Kemendagri memberi sanksi kepada Ormas PP terkait bentrokan antara Ormas PP dengan FBR yang banyak di beritakan di beberapa media. 
 
Pernyataan Junimart Girsang yang menyatakan Kemendagri bisa mencabut izin Ormas PP dan tidak memperpanjang perizinannya, membuat seluruh kader Ormas PP se-Indonesia marah dan akan memicu kericuhan di masyarakat. 
 
Ketua MPC PP Kota Dumai Abdul Kadir, S.H sangat geram atas pernyataan Junimart Girsang seorang Anggota DPR RI dari Fraksi PDI P dan praktisi hukum ini, yang menyatakan Kemendagri harus memberikan sanksi ke Ormas PP. 
 
"Saya selaku Kader PP dan Ketua MPC PP Kota Dumai sangat kecewa atas pernyataan seorang Junimart Girsang yang sangat melukai hati seluruh kader PP yang ada di seluruh Indonesia," ucap Ketua MPC PP Kota Dumai yang akrab dipanggil Robi. Senin (22/11/2021) 
 
Robi sependapat dengan pernyataan Ketua MPW PP DKI Jakarta Thariq Mahmud yang menyatakan," Junimart bukanlah orang yang bijak, kalau kita pukul rata semua anggota DPR RI adalah koruptor, kita salah berpendapat seperti itu, masih banyak anggota DPR RI yang benar, jangan karena satu orang yang korupsi, DPR RI harus di bubarkan," terang Thariq. 
 
"Kan ada juga (kader) PDI P yang tersandung kasus hukum termasuk korupsi, khususnya Bansos, bukan berarti kita harus bubarin partainya," kata Thariq. 
 
"Saya dengan tegas menyampaikan kepada Ketua DPP PDI P, agar memberikan sanksi tegas kepada Junimart Girsang, atas pernyataannya yang membuat nama Ormas PP tercoreng dan dampak dari pernyataan ini, akan bisa membuat keadaan ricuh akibat seluruh kader PP tidak terima atas pernyataannya," tegas Robi. 
 
"Kami tidak berharap Junimart Girsang harus minta maaf kepada seluruh kader PP se-Indonesia, tetapi kami minta Ketua DPP PDI P untuk memberikan sanksi tegas seperti memberhentikan Junimart Girsang dari keanggotaannya di DPR RI," tegas Robi. 
 
Pemuda Pancasila adalah ormas nasional yang sudah lama berdiri dan selama ini PP sudah banyak berbuat dan berkiprah untuk bangsa dan masyarakat Indonesia, jangan karena ada segelintir oknum yang berbuat tidak baik, organisasi yang di salahkan dan mau dibubarkan. (Vanche)




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan