Riau

Wabup Rohil Tinjau Pasar Datuk Rubiah Ajak Pedagang Jaga Kebersihan

Wakil Bupati Rohil H Sulaiman tinjau Pasar Datuk Rubiah Bagansiapiap

ROHIL (MR) - Wakil Bupati Rokan Hilir H Sulaiman, SS.MH masih menyempatkan diri untuk melakukan peninjauan ke pasar tradisonal Datuk Rubiah, Jalan Sumatera, Bagansiapiapi, Kecamatan Bangko, Minggu (20/2/2022).

Kunjungan tersebut dilakukan guna melihat kondisi dan kebersihan pasar sekaligus menyambangi para pedagang dan pembeli.

Kunjungan wakil bupati Rohil disambut antusias para pedagang dan pembeli yang tengah berada di pasar tradisional tersebut sekaligus mendengarkan keluhan warga terkait harga sembako di pasar tersebut.

Sampah yang menumpuk menjadi perhatian Wakil Bupati Rohil Sulaiman. Dalam kesempatan itu wabup mengingatkan para pedagang agar tidak membuang sampah secara sembarangan serta menjaga kebersihan pasar.

"Saya masih melihat banyak sampah berserakan, ini tentunya sangat mengganggu masyarakat yang datang berbelanja," katanya.

Untuk itu Sulaiman juga meminta agar pengelola pasar dan para pedagang agar selalu menjaga kebersihan pasar.

Menurutnya kebersihan pasar akan sangat berpengaruh terhadap kenyamanan para pembeli yang datang sekaligus menjaga kesehatan bersama ditengah pandemi COVID-19.

Sulaiman mengatakan masih banyak pedagang yang berjualan di bahu jalan sehingga mengganggu pengguna jalan yang melintas.

"Kita selaku Pemerintah Daerah mengingatkan seluruh pasar yang ada di Rokan Hilir agar senantiasa menjaga kebersihan pasar," katanya.

Wakil Bupati Sulaiman juga mengimbau kepada seluruh pedagang maupun masyarakat tetap mengikuti protokol kesehatan.

Bagi masyarakat yang belum vaksin agar segera di vaksin guna membantu pemerintah dalam rangka menanggulangi wabah COVID-19. (Wisman)




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan