Riau

Persiapan Ikatan Keluarga Minang Untuk Kegiatan Pembagian Takjil

DUMAI (MR) - Ikatan Keluarga Minang Kota Dumai melaksanakan rapat pembentukan panitia pemuda Minang berbagi takjil Ramadhan 1443 H. Minggu(10/04/22).
 
Rapat pembentukan panitia pemuda Minang berbagi takjil Ramadhan 1443 H dilaksanakan di kantor Gonjong Limo di jalan Janur Kuning Kecamatan Jaya Mukti Kota Dumai.
 
Turut hadir dalam rapat pembentukan panitia pemuda minang berbagi takjil Ramadhan 1443 H, dihadiri 7 Ikatan Keluarga Minang Kota Dumai, diantaranya, Gonjong Limo,Solok Saiyo Sekato, Harimau Agam, Bampers( Pariaman ), Pasaman, Kurai Limo Jorong dan Gempar.
 
Rikky Andesma, ST terpilih menjadi ketua panitia pemuda Minang berbagi takjil Ramadhan 1443 H.
 
Dalam kesempatan ini Rikky Andesma, ST menuturkan, terima kasih telah dipercayai menjadi ketua panitia pemuda Minang berbagi takjil Ramadhan 1443 H.
 
"Terima kasih telah dipercayai sebagai ketua panitia acara berbagi takjil Ramadhan 1443 H. Semoga kegiatan ini bermanfaat bagi masyarakat dan mendapatkan pahala berlimpah untuk pendonasi nantinya," ucapnya singkat.
 
Dengan telah terbentuknya pemuda Minang berbagi takjil Ramadhan 1443 H, dapat membantu banyak orang, khususnya masyarakat Kota Dumai.
 
Semoga kegiatan yang akan dilaksanakan Ikatan Keluarga Minang Kota Dumai berjalan lancar dan mendapat berkah dari Allah SWT.




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan