Sport

Asnawi Mangkualam Minta Maaf Usai Gagal Bawa Timnas Indonesia U-23 Rebut Medali Emas SEA Games 2021

MONITORRIAU.COM - BEK muda Timnas Indonesia U-23, Asnawi Mangkualam memohon maaf atas kegagalan Garuda Muda membawa pulang emas SEA Games 2021. Hal tersebut diketahui melalui Instagram pribadi Asnawi Mangkualam, @asnawi_bhr.

Dalam postingannya, Asnawi Manhkualam mengungga fotonya mengibarkan bendera Indonesia usai laga perebutan tempat ketiga SEA Games 2021. Di laga itu Timnas Indonesia U-23 berhasil menang atas Timnas Malaysia U-23 lewat drama adu penalti dan berhak membawa pulang medali perunggu.

Sebelumnya di waktu normal, Timnas Indonesia U-23 bermain imbang 1-1 dengan Timnas Malaysia U-23. Ronaldo Kwateh sempat membawa skuad Garuda Muda memimpin pada menit ke-68.

Akan tetapi, Harimau Malaya (julukan Timnas Malaysia U-23), berhasil menyamakan skor melalui Abdul Razak pada menit ke-81. Pertandingan 90 menit itu berkahir imbang 1-1.

Laga pun dilanjutkan ke babak adu penalti. Di babak adu penalti empat dari lima penendang Timnas Indonesia U-23 berhasil mencetak gol. Sementara, Malaysia U-23 hanya berhasil menciptakan tiga gol.

Sayangnya, penggawa Ansan Greener situ jadi satu-satunya penendang Timnas Indonesia U-23, yang gagal menuntaskan tugasnya. Sebab demikian, ia meminta maaf, di samping gagal membawa pulang medali emas."

penggemar sepakbola Indonesia, setelah gagal meraih medali emas SEA Games 2021. Pemain 22 tahun itu berjanji akan tampil lebih baik lagi di turnamen selanjutnya.

"Halo Indonesia, kami harus mengucapkan permintaan maaf yang kesekian kalinya. Kami gagal dan kami mengecewakan kalian semua, Tapi kami akan terus mencoba dan kembali lebih kuat," kata Asnawi dilansir dari Instagramnya, Senin (23/5/2022).

Sementara itu, seusai tampil di SEA Games 2021, Timnas Indonesia akan kembali mempersiapkan diri ke turnamen berikutnya. Piala AFF 2022 dan Kualifikasi Piala Asia 2023 menjadi agenda terdekat pasukan Shin Tae-yong.*** (okezone)




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan