Riau

Pelda Joko Laksanakan Patroli dan Sosialisasi Cegah Karhutla

DUMAI (MR) - Tak peduli hari libur, Seolah itulah kata yang pantas disandangkan kepada Anggota Koramil 02 / Bukti Kapur, Pelda Joko Babinsa Kelurahan Bukit Kapur.
 
Karena tetap melaksanakan kegiatan Patroli & Sosialisasi / Komsos Karhutla kepada masyarakat di jalan Sukajadi Kelurahan Bukit Kapur Kecamatan Bukit Kapur, (26/6).
 
Danramil 02/Bukit Kapur, Kapten Arh M.I. Daulay yang dikonfirmasikan membenarkan kegiatan tersebut. 
 
"Hari anggota kita melaksanakan patroli sekaligus sosialisasi tentang Karhutla di jalan sukajadi Kelurahan Bukit Kapur dengan melibatkan masyarakat sekitarnya," jelasnya. 
 
Kendati tidak ditemukan titik api, namun selain melakukan patroli Babinsa juga turut memberikan sosialisasi kepada masyarakat tentang larangan serta bahaya melakukan pembakaran lahan di area perkebunan. 
 
"Karena dengan sesering mungkin kita memberikan pemahaman, maka kita juga berharap agar kebakaran lahan dan hutan tidak lagi terjadi di wilayah Koramil 02/Bukit Kapur," terang Pelda Joko Waluyo.




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan