Riau

Jelang HUT RI ke 77, Pelda Riadi Sembiring dan Masyarakat Gelar Rapat Persiapan

DUMAI (MR) - Babinsa Koramil 02 Pelda Riadi Sembiring bersama masyarakat menggelar rapat pembentukan persiapan Upacara Bendera tingkat Kelurahan Kampung Baru, (21/7).

Nantinya, masyarakat yang ditunjuk pada rapat ini, direncakan akan melaksanakan Upacara Bendera pada HUT RI yang ke 77 pada bulan Agustus nanti.

"Kita berencana, masyarakat yang terpilih pada kegiatan rapat kali ini akan melaksanakan upacara Bendera pada HUT RI yang ke 77 nantinya khusus untuk kelurahan kampung baru," jelas Pelda Riadi.

Kegiatan ini diikuti oleh Lurah Kampung Baru, Ketua LPMK, RT se Kelurahan Kampung Baru, Mahasiswa KKN dari UNRI dan UIN serta Tokoh Agama.

Diharapkan, dengan akan digelarnya upacara bendera ini, masyarakat khususnya di kelurahan kampung baru bisa terus merasakan cinta akan tanah air.

Serta dapat memberikan dampak yang positif kepada lingkungan, karena diharapkan dengan akan digelarnya upacara bendera ini masyarakat bisa bersama-sama menjaga daerahnya.

"Menjelang pelaksanaan upacara bendera yang akan dilakukan nantinya, kita berharap seluruh masyarakat dapat menjaga kondusifitas dan keamanan di lingkungannya masing-masing," katanya.




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan