Riau

Cegah Wabah PMK, Serda Ansari Laksanakan Giat Pencegahan

BENGKALIS (MR) - Antisipasi wabah PMK,  Serda Ansari Babinsa Koramil 06/Merbau Kodim 0303/Bengkalis Rutin melaksanakan pengecekan hewan ternak di kecamatan Pulau Merbau Kabupaten Kepulauan Meranti.

Saat melakukan pengecekan, Serda Ansari mengatakan bahwa kegiatan sosialisasi dan edukasi kepada warga yang mempunyai ternak juga merupakan program Pemerintah.

"Kita turun ke desa binaan serta melihat secara langsung hewan dan kita dapat memastikan kesehatan hewan ternak yang kemungkinan adanya ciri-ciri hewan tersebut terjangkit wabah PMK," ujarnya.

Babinsa mendatangi kandang kambing milik Simen, untuk memastikan ada tidaknya gejala maupun ciri-ciri hewan ternak yang terinfeksi wabah PMK ini.

"Hasil Komunikasi sosial dengan masyarakat saya selaku babinsa menghimbau kepada masyarakat agar selalu lapor cepat dalam penanganan PMK dalam suatu kegiatan apapun," himbau Serda Ansari




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : redaksimonitorriau@gmail.com
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan