Riau

Kelelapon Khas Tembilahan ini Kenyal Digigit Pecah Dimulut

TEMBILAHAN (MR) - Wadai Kelapon atau biasa yang disebut Kelelapon merupakan salah satu kue khas di tanah melayu, termasuk Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Provinsi Riau.

Kue berbentuk bulat dan identik dengan warna hijau serta diselimuti parutan kelapa ini sering menjadi santapan pagi warga setempat.

Cara membuat kue yang pecah di mulut itu cukup mudah. Tidak perlu merogoh saku dalam-dalam. Bahkan, bahannya pun mudah ditemukan di warung-warung yang ada.

Kue bulat tersebut dibuat hanya dengan cara direbus. Kemudian, di dalam bulatan kue itu diisi gula merah (aren).

Setelah direbus dan dikira sudah mendidih, Kelelapon lalu digulingkan dengan parutan kelapa hingga terbaluri semua. Kelelapon rata-rata berasa manis. Diketahui, nama kue Buah Melake datangnya dari bentuk kue yang menyerupai buah pohon Melaka. (Advertorial)




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : redaksimonitorriau@gmail.com
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan