Riau

Achi: Lomba Mancing Ini untuk Menjalin Kebersamaan

Bung Achi menyaksikan peserta lomba pancing bertanding
DUMAI (MR) - Demi merajut rasa kebersamaan dan menjalin silaturahmi, Anggota DPRD Kota Dumai H.Johannes MP Tetelepta, SH.MH dibantu oleh pemuda-peudi di lingkungan Sukosari dan Rawasari Kelurahan Bukit Datuk menggelar lomba memancing.
 
Acara yang ditaja lelaki yang lebih akrab dengan panggilan bung Achi ini terbilang unik, pasalnya acara ini menggunakan selokan di Jalan Sukosari Kelurahan Bukit Datuk Kecamatan Dumai Selatan sebagai lokasinya.
 
Kemeriahan acara sontak dirasakan oleh ratusan peserta yang mengikuti lomba seketika panitia memutuskan untuk memulai acara, dengan penuh sorak sorai para pangcing mania berusaha mendapatkan hasil terbaik dalam peelombaan.
 
Kepada monitorriau.com Achi mengatakan kegiatan ini tidak hanya demi menggalang kebarsamaan namuj juga ikut melestarikan lingkungan.
 
"Acara ini adalah demi menggalang kebersamaan dengan saling berbaur antar masyarakat khususnya para pemancing," tarangnya.
 
 
Politikus Partai Gerindra ini sembari berharap bahwa dengan adanya lomba memancing ini tidak hanya menjadi even penyalur hobi semata namun lebih bermakna menjaga dan melestarikan linhkungan.
 
"Even ini bukan hanya untuk menyalurkan hobi para penggila pancing, namun lebih untuk turut menjaga dan melestarikan kebersihan lingkungan dengan menjadikan selokan sebagai tempat peserta memancing," ucapnya sembari berharap semoga even-even seperti ini dapat dilaksanakan juga di daerah di Kota Dumai. (*)
 
 
Penulis: Faisal Arif




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan