Sport

Pekan Kedua PFL, Dumai FC Dikalahkan Juara Bertahan

Pemain Dumai FC, Rahmat Triadi berduel dengan pemain Vamos Mataram. (Foto: Ig Futsalzone_id)
SUMEDANG (MR) - Dalam lanjutan Grup A Pro Futsal League (PFL) 2018, tim futsal Dumai FC Riau harus mengakui keunggulan tim juara bertahan Vamos Mataram.
 
Bermain di GOR ITB Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat pada Sabtu (3/2/2018) tadi, Vamos berhasil menaklukkan Dumai FC 4-0.
 
Tiga menit pertandingan berlangsung, Vamos sudah unggul 1-0 melalui gol pivot andalannya Andri Kustiawan.
 
Ketinggalan, Dumai FC berusaha membalas, Coach Dumai FC M.Ikhsan membongkar-pasang pemainnya untuk meladeni permainan cepat Vamos.  
 
Sejumlah peluang didapat, seperti sepakan kesar pemain Dumai FC, Arjal yang mampu ditepis kiper vamos. Namun kokohnya pertahan Vamos tak bisa ditembus pemain Dumai FC.
 
Diakhir pertandingan Vamos terus menggempurt pertahanan Dumai FC dan berbuah satu gol lagi yang kembali diciptakan Andri Kustiawan. Vamos menutup babak pertama dengan keunggulan 2-0.
 
Di babak kedua, kiper Dumai FC Irman Firmansyah, berkali-kali harus jatuh bangun menahan serangan. Irman sangat kokoh dan mampu bertahan jelang 5 menit pertandingan berakhir.
 
Namun petaka datang kala Dumai FC menerapkan taktik power play. Kurang rapinya taktik ini, membuat Andri Kustiawan berhasil menciptakan hattrick. 
 
Bahkan 1 menit jelang akhir pertandingan pemain berjuluk The Tractor itu menciptakan Quattrick alias mencetak 4 gol untuk menghantarkan kemenangan Vamos atas Dumai FC dengan skor 4-0.
 
 
Penulis: Cipto S Piliang




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan