Sport

Susunan Pemain Persib vs PS TIRA

MONITORRIAU.COM - Laga Persib Bandung vs PS TIRA siap tersaji sore ini di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). Dalam laga itu, beberapa pemain dipastikan absen.

Di lini belakang, Victor Igbonefo tidak bisa dimainkan karena kondisinya masih belum fit. Sedangkan striker anyar Jonathan Bauman juga tidak dimainkan. Belum diketahui Bauman tidak dimainkan apakah karena kondisinya belum fit atau administrasinya belum beres.

Bauman sendiri sempat terlihat ada di sekitar area bangku cadangan dan berbincang dengan petinggi PT Persib Bandung Bermartabat. Di saat yang sama, para pemain lain justru sedang melakukan pemanasan.

Sementara selain Igbonefo dan Bauman, pemain lain yang absen adalah Kim Kurniawan. Ia masih belum fit 100% untuk menjajal pertandingan.

Di luar nama-nama itu, Persib akan memainkan para pemain terbaiknya. Di posisi penjaga gawang, I Made Wirawan jadi tumpuan. Di lini belakang, Bojan Malisic akan memegang tongkat komando.

Di lini tengah, Eka Ramdani akan jadi dirijen permainan untuk menopang duet striker In-Kyun Oh dan Ezechiel Ndouassel. Sedangkan di kubu PS TIRA, mereka menampilkan pilar-pilar terbaiknya. Posisi penjaga gawang dipercayakan kepada Syahrul Fadil. Lini belakang akan dikomandoi Abduh Lestaluhu.

Lini tengah akan dipimpin Gustavo Lopez. Sedangkan lini depan dihuni duet Wawan Febrianto dan Aleksandar Racik. Sementara itu, Bobotoh sudah mulai menempati tempat duduk di tribun penonton. Tapi, jumlah Bobotoh yang datang belum terlalu banyak. Kurang dari setengah kapasitas stadion yang baru terisi. Kapasitas GBLA sendiri adalah 38 ribu penonton.

Berikut ini susunan pemain kedua tim:

Persib: I Made Wirawan (GK), Tony Sucipto, Wildansyah, Bojan Malisic, Henhen Herdiana, Supardi Nasir (C), Eka Ramdani, Dedi Kusnandar, Febri Hariyadi, In-Kyun Oh, Ezechiel Ndouassel

Pelatih: Mario Gomez

PS TIRA: Syahrul Fadil (GK), Abduh Lestaluhu, Mahdi Albar, Kim San Ming, Ganjar Mukti,  Lestusen (C), Ryan Wiradinata, Gustavo Lopes, Mariano Birrek, Wawan Febrianto, Aleksandar Racik

Pelatih: Rudi Eka Priyambada.*** (okezone)




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan