Riau

Dinas Lingkungan Hidup Dumai Gelar Silaturahmi Sempena Idul Adha

DUMAI (MR) - Kamis (23/08/2018) bertempat di dalam ruangan kerja bagian pengelolaan sampah dan limbah B3 Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Dumai menaja silaturahmi.
 
Silaturahmi yang dilaksanakan ini juga merupakan rangkaian kegiatan sempena hari raya Idul Adha 1439 H/2018 M. Kegiatan silaturahmi pada hari merupakan kegiatan makan bersama seluruh pegawai yang ada di lingkungan kerja DLH.
 
Mulai dari Kepala Dinas, Kepala Bidang,  Kepala seksi juga turut hadir. Dan tak lupa juga pegawai yang berada di ruang lingkup DLH dari pegawai negeri serta pegawai honorer serta anak magang.
 
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Satrio Wibowo menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh yang terlibat dalam terselenggaranya acara silaturahmi ini.
 
"Terima kasih kepada seluruh pegawai yang sudah ikut serta dan bekerja sama dalam menyukseskan silaturahmi pada hari ini," jelasnya.
 
Ditambahkan beliau, acara silaturahmi di sertai makan siang pada hari ini merupakan hasil sumbangsih dan swadaya dari pegawai-pegawai yang ada. 
 
"Makan siang serta silaturahmi pada siang hari ini merupakan sumbangsih pegawai yang ada di sini mulai dari nasi, buah-buahan, air, bahkan sayur-sayur pun merupakan swadaya bersama," tambahnya.
 
Kepala Dinas Lingkungan Hidup ini juga berharap agar acara silaturahmi pada hari ini bisa saling memperkuat ukhuwah serta bisa menambah motivasi pegawai yang ada untuk melayani masyarakat secara bersama-sama. (Didin Marichan)




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan