Riau

Wabup Meranti Imbau Siswa Jauhi Seks Bebas dan LGBT

MERANTI (MR) - Wakil Bupati Kepulauan Meranti, Said Hasyim, mengimbau seluruh lapisan masyarakat untuk menjauhi segala bentuk perbuatan menyimpang yang melanggar hukum dan norma serta budaya yang telah mengakar di masyarakat. 

"Anak-anak ku, siswa-siswi SMA I Selatpanjang adalah generasi muda penerus cita-cita orang tua dan pemimpin negeri ini. Agar menjadi manusia yang berhasil saya minta mari jauhi seks bebas, penyalahgunaan Narkoba dan perilaku LGBT yang mulai marak di negri kita," ajak Wabup Said Hasyim, saat menjadi Pembina Upacara di SMAN I Tebing Tinggi, Senin pagi (5/11/2018).

Kerisauan yang dirasakan oleh Wakil Bupati, buka tanpa alasan. Dari laporan yang masuk kepadanya, perilaku LGBT dan seks bebas sudah mulai marak di Meranti. Hal itu sangat bertentangan dengan ajaran agama dan adat budaya Melayu yang kental dengan nuansa Islami.

Selain itu, seks bebas dan LGBT juga dapat merusak moral para generasi muda penerus bangsa. Untuk itu Wakil Bupati mengimbau generasi muda sebagai harapan bangsa untuk senantiasa menjaga sikap moral dan kepribadian. 

Tak lupa, Wakil Bupati juga meminta peran aktif sekolah melalui guru dan kepala sekolah untuk mengawasi siswanya, salah satunya dengan melakukan barang barang bawaan siswa. 

"Jika ditemukan hal yang menyimpang dapat segera dikomunikasikan dengan wali murid sehingga siswa yang bersangkutan tidak terjerumus lebih jauh," ucapnya.

Senada dengan Wakil Bupati, Ketua MUI Meranti Mustafa, juga menekankan hal serupa. Menurutnya segala bentuk perbuatan yang bertentangan dengan agama harus dijauhi agar negeri ini terhindar dari segala bentuk musibah.

"Saya mengajak seluruh siswa dan siswi untuk menjauhi dan menolak prilaku seks bebas dan LGBT serta segala bentuk perbuatan maksiat agar negeri kita selalu terjaga dari segala musibah," ajak Ketua MUI.

 

Sumber: Cakaplah.com




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan