Riau

Tolak Penyiksaan Lumba-Lumba Berkedok Sirkus, FPPL Dumai Gelar Aksi

Forum Pemuda Peduli Lingkungan (FPPL) Dumai menggelar aksi
DUMAI (MR) - Forum Pemuda Peduli Lingkungan (FPPL) Dumai menggelar aksi penolakan terhadap sirkus di Jalan HR.Subrantas, Sabtu (26/1/2019).
 
Mereka berpendapat bahwa, sirkus merupakan salah satu bentuk penyiksaan hewan terutama terhadap lumba-lumba.
 
Seyogyanya hewan ini harus berada di alam liar dan dilindungi, namun mereka malah dipaksa kerja untuk menghibur, kata Adi didampingi Nita selaku koordinator aksi.
 
"Mereka hewan langka, habitat mereka harusnya di alam liar bukan di kolam," katanya.
 
Selain mengakibatkan pendeknya usia lumba-lumba tersebut keberlangsungan hewan ini juga terancam dikarenakan tidak bisanya mereka berkembang biak jika sudah berada di kolam, jelas mereka.
 
"Selain usianya pendek, lumba-lumba ini juga tidak bisa berkembang biak karena keadaan mereka sedang stress saat berada di kolam," sampainya.
 
Mereka juga meminta agar aksi penyiksaan hewan berkedok sirkus ini bisa di hentikan dan meminta agar masyarakat bisa melakukan penolakan jika ada aksi-aksi sirkus ini digelar di daerahnya.
 
"Kami berharap sirkus ini bisa dihentikan dan kami meminta agar masyarakat bisa menolak kegiatan sirkus ini jika akan digelar di tempatnya," ujar mereka.
 
Dalam aksi ini turut digelar drama teatrikal tentang gambaran penyiksaan lumba-lumba dan juga pembacaan puisi serta orasi.
 
 
Penulis: Didin Marichan




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan