Riau

Bang Sandi Hadiri Tabligh Akbar di Bukit Gelanggang Dumai

DUMAI (MR) - Mengangkat tema memilih pemimpin dalam perspektif islam, Tabligh Akbar yang di hadiri oleh Ustad Sambo memberi banyak pelajaran untuk masyarakat Dumai, terutama yang hadir secara langsung di Taman Bukit Gelanggang, Senin (4/3/2019) Pukul 20.00 WIB.
 
Ustad yang juga merangkap sebagai guru spritual ini juga turut menyampaikan mengenai kriteria-kriteria seseorang yang bisa dijadikan pemimpin.
 
Ia juga mengatakan bahwa di ajaran islam, untuk memilih seorang pemimpin sudah ditetapkan kriterianya antara lain pemimpin itu harus memiliki sifat, Shiddiq (Bisa dipercaya), Amanah (Bisa dipercaya), Tabligh (Menyampaikan) dan Fathonah (Cerdas).
 
"Di dalam islam, pemimpin itu harus mempunyai empat sifat yaitu sifat Shiddiq (Bisa dipercaya), Amanah (Bisa dipercaya), Tabligh (Menyampaikan) dan Fathonah (Cerdas).
 
Pada kegiatan tabligh akbar ini juga turut dihadiri oleh ribuan masyrakat Dumai berbagai kalangan usia. Mereka sangat antusias mendengarkan Tausiyah oleh ustad Sambo pada saat Tabligh akbar ini berlangsung.
 
Selain itu turut hadir juga pada tabligh akbar ini Cawapres Sandiaga Uno, Miftah Nur Sabri, Tokoh Pemuda, Tokoh Masyarakat, Perwakilan Ormas-Ormas yang ada di Kota Dumai.
 
Sandi sempat memberi kata sambutan yang mengatakan bahwa, kegiatan keagamaan harus ditingkatkan karena ianya merupakan salah satu benteng diri dalam menghadapi perkembangan zaman.
 
 
"Mari sama-sama kita tingkatkan kegiatan keagaaman dilingkungan kita, karena agama merupakan salah satu benteng diri dalam menghadapi perkembangan zaman," Katanya.
 
Selanjutnya Sandi pun mengajak seluruh masyarakat Dumai yang hadir untuk melakukan Vlog bersama dan juga melakukan sholawatan.
 
Tabligh Akbar ini pun ditutup dengan doa bersama, dengan berharap agar Indonesia Khususnya Dumai diberikan kemanan, ketentraman dan kesejahteraan serta terhindar dari segala musibah.
 
 
Penulis: Didin Marichan
 
 
 
 
 
 




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan