Riau

Jokowi Capres Pertama yang Kampanye Akbar di Dumai

Jokowi ngevlog bersama warga Kota Dumai
DUMAI (MR) - Capres 01 Joko Widodo (Jokowi) didampingi istrinya Iriana Jokowi menggelar kampanye akbar di kota Dumai, Riau. Kehadirannya dianggap mengukir sejarah buat rakyat Dumai karena baru pertama kali ada capres yang kampanye akbar di Dumai.
 
"Ini sejarah buat kita masyarakat Dumai. Baru kali ini dalam sejarah, Kota Dumai dijadikan tempat kampanye yang dihadiri langsung Capres Pak Jokowi," kata Ketua Panitia Pelaksana Kampanye Akbar Jokowi di Dumai, Timo Kipda di hadapan Jokowi saat menyampaikan kata sambutan, di Lapangan Bukit Gelanggang, Selasa (26/3/2019).
 
Menurut Timo, kehadiran Jokowi di Dumai merupakan kehormatan tersendiri bagi warga setempat. Selain itu juga kebanggan masyarakat Riau karena sejumlah warga dari kabupaten dan kota sekitar juga turut hadir.
 
 
Sementara itu, Ketua Tim Kampanye Daera (TKD) Riau Jokowi-Maruf Amin, Idris Laena mengatakan, Dumai memang sengaja dipilih khusus untuk menjadi lokasi kampanye akbar terbuka Jokowi. Ini karena Dumai menjadi salah satu lumbung suara Jokowi di Riau pada Pilpres 2012 lalu.
 
"Saya melihat ya, Dumai itu dari dulu (Jokowi) selalu menang, makanya kalau satu bentuk penghargaan Pak Jokowi kepada Dumai acaranya diadakan di Dumai," kata Idris Laena saat dihubungi, Selasa (26/3/2019).
 
Selain itu, Idris mengatakan pada saat deklarasi di Riau, lokasi yang dipilih Jokowi yakni di Pekanbaru. Kali ini Jokowi hendak merambah wilayah pesisir Riau.
 
"Kemarin kan waktu deklarasi diadakan di Pekanbaru. Sekarang di Dumai. Karena Dumai kita daerah pesisir. Jadi dulu beliau menang di sini, target kami di sini menang tetapi untuk provinsi Riau kami tetap melihat antusias masyarakat, yakin lah tetap 60 persen target kami," kata Idris.
 
Klaim Jadi Basis Pendukung Jokowi-Ma'ruf Terbesar di Sumatera
Tim Kampanye Nasional (TKN) memilih Kota Dumai menjadi tempat kampanye akbar capres Joko Widodo (Jokowi). TKN menilai Dumai sebagai basis massa terbesar Jokowi-Ma'ruf di Sumatera.
 
"Mengapa TKN memilih Kota Dumai sebagai tempat kampanye akbar, ini karena Dumai sebagai basis pendukung Jokowi-Ma'ruf Amin terbesar di Sumatera," kata Wakil Ketua TKN Capres 01 Abdul Kadir Karding di lokasi kampanye akbar di lapangan Bukit Gelanggang Kota Dumai, Selasa (26/3/2019). 
 
 
Menurut Karding, dari sejumlah kampanye yang dikunjungi TKN, kehadiran massa di Dumai termasuk yang terbesar selama ini. Acara kampanye ini dihadiri masyarakat dari berbagai kabupaten di Riau.
 
"Ini jumlahnya sangat luar biasa. Dari sejumlah tempat yang kita hadiri, massa di Dumai sangat luar biasa, dan sangat besar sekali. Ini karena Dumai basis pendukung Jokowi terbesar di Sumatera," kata Abdul Kadir.
 
Karding kemudian memamerkan sejumlah hasil kerja nyata Jokowi selama menjabat presiden. Menurut Karding, sejak Jokowi menjadi presiden, kekayaan sumber migas Blok Rokan di Riau sudah diambil alih nasional. 
 
"Tidak hanya itu saja, sejak Presiden Jokowi, Riau kini punya jalan tol, punya jembatan. Ini semua karena rasa cinta Pak Jokowi kepada masyarakat Riau," kata Abdul Kadir mengakhiri orasinya.
 
Dari pantauan di lokasi, tempat kampanye akbar Jokowi sudah dipenuhi masyarakat dari berbagai daerah. Lokasi kampanye akbar ini terpaut 200 km dari Kota Pekanbaru. 
 
Dumai mendadak menjadi ramai oleh adanya kampanye akbar Jokowi. Sejumlah simpatisan dan pendukung Jokowi datang dari sejumlah kabupaten tetangga. Suasana lalu lintas pun menjadi macet.




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan