Sport

Supporter Khawatir Nasib PSPS Riau

PEKANBARU (MR) - Nasib PSPS Riau hingga saat ini masih dalam ketidakpastian. Pasalnya, beberapa bulan jelang bergulirnya Liga 2 Indonesia, tidak ada kepastian dari manajemen soal kelengkapan tim.

Kondisi ini membuat banyak pecinta dan supporter tim Asykar Bertuah ini khawatir. Seperti yang disampaikan Isan, Anggota Curva Nord 1955, bahwa tidak ada tanda-tanda keseriusan dari manajemen hingga saat ini untuk mengasuh PSPS. PSPS Riau saat ini tengah terbengkalai tanpa ada kepengurusan dan pemain yang jelas.

"Ntah apa yang terjadi sekarang di tubuh management PSPS Riau sampai sekarang mereka tidak mempersiapkan tim," ujar Isan pada Sabtu (27/4/2019).

Isan mengatakan para suporter masih terus melakukan pergerakan menuntut berbagai elemen untuk memperhatikan PSPS, termasuk pemerintah. Ia menyatakan bahwa Curva Nord sendiri akan terus melakukan pergerakan agar marwah Riau bisa terangkat di dunia sepakbola.

"Dalam waktu dekat juga para suporter akan turun ke jalan kembali menuntut janji pemerintah terhadap PSPS Riau. Waktu tim bersiap tinggal 2 bulan lagi menuju Liga 2 bergulir," tutur Isan.

Sementara itu, salah warga Pekanbaru yang selalau menontot PSPS ketika bertanding, Rizki, melihat kepengurusan PSPS saat ini seperti tidak ada kepedulian ke tim. "Rezim sebelumnya meninggalkan PSPS begitu saja. Tidak ada juga niat untuk menyerahkan ke pihak lain," sebutnya.

Rizki berharap agar PSPS bisa menemukan pengurus dan sponsor yang jelas dan peduli dengan tim tersebut.

 




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan