Riau

Ketua DPD Projo Riau Laporkan Hasil Rakordasus ke Gubri

Ketua DPD Projo Riau, Soni Silaban ST bersama jajarannya memberikan plakat visi Indonesia kepada Gubernur Riau, H Syamsuar

PEKANBARU (MR) - Ketua Dewan Pimpinan Dearah (DPD) Pro Jokowi (Projo) Provinsi Riau, Soni Silaban ST bersama jajajarannya meyambangi Kantor Gubernur Riau (Gubri), guna bersilaturahmi sekaligus melaporkan hasil rapat kerja daerah khusus (Rakerdasus)  yang sudah digelar pada Minggu (30/11) kemarin.

Kedatangan Organisasi massa yang sudah terdaftar di Kemenkum HAM itu disambut langsung oleh Gubernur Riau, H Syamsuar M.S.i, Selasa (2/12/19). 

"Selasa (2/12/19) kemarin, kita bersama pengurus DPD Projo Riau bersilahturahmi dengan bapak Gubernur Riau di ruang kerjanya. Ada beberapa point yang kami diskusikan kepada Gubernur, diantaranya, melaporkan hasil Rakerdasus dalam mempersiapkan Kongres II Projo se Indonesia pada tanggal 7-8 Desember 2019 nanti, "ujar Soni, Rabu (4/12/19).

Dijelaskan Soni, selain menyampaikan rencana kegiatan Kongres II Projo di Jakarta,   pihaknya juga menyampaikan, agar dalam menyelesaikan permasalahan yang ada di Riau, khususnya dari segi infrastruktur, investasi maupun masalah lahan, kiranya Projo dapat dilibatkan. 

Selain poin infrastruktur tadi, lanjut Ketua DPD Projo Riau ini,  pemerintah Daerah dan Pemerintah  Pusat  juga diharapkan  dapat mengatasi permasalahan Narkoba yang merusak generasi muda di Provinsi Riau. Apalagi, Provinsi Riau memiliki jalur pantai yang berbatasan langsung dengan negara tetangga. 

“Saya berharap kerjasama ini berjalan dengan baik untuk kedepannya demi kemajuan masyarakat Indonesia, khususnya warga Riau. Terakhir, saya minta kepada Pemerintah Provinsi Riau agar dapat mengawasi perbatasan Negara wilayah Indonesia dengan Malaysia yang ada di Provinsi Riau,” harap Sonny. 

Mengakhiri silahturahminya, ketua DPD Projo Riau memberikan plakat Visi Indonesia kepada Gubernur Riau sebagai bentuk wujud kerjasama dalam membangun kemajuan daerah Riau serta kemajuan masyarakat Riau yang unggul kedepannya.***(Paber Siahaan)




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan