Riau

Selama Pandemi, Minat Donor Masyarakat Dumai Berkurang

DUMAI (MR) - Akibat Pandemi Covid-19  di Kota Dumai sangat berdampak kepada berkurangnya minat masyarakat yang mau mendonorkan darahnya ke PMI Dumai, sehingga menyebabkan kurangnya ketersediaan stok darah di Unit Donor Darah (UDD) PMI Dumai.

Tetapi dengan demikian, jumlah darah yang keluar sampai dengan saat ini masih cukup stabil dengan jumlah rata-rata bulanannya, yang artinya pendonor darah dari keluarga pasien yg dominan mendonor saat ini.

Menurut dr. M. Hafidz Permana, Kepala UDD PMI Kota Dumai mengatakan, dari stok semua golongan darah yang ada di UDD PMI Dumai, mengalami kekurangan ketersediaan darah.

"Kegiatan Donor darah sukarela sangat menurun jauh dimasa pandemi COVID19 ini, oleh karenanya stok darah kurang," kata dr Hafizd. Sabtu (26/6/2021).

Dengan kekurangan stok darah ini, PMI Dumai berharap kepada para pendonor Sukarela dapat meluangkan waktunya dan mau datang ke kantor UDD PMI, untuk mendonorkan darahnya bila sudah masuk waktunya.

"Kami selalu mengajak para pendonor agar rutin mau mendonorkan darahnya ke UDD PMI Dumai, lewat komunikasi via WA," tutup dr Hafidz.

Sementara Ani yang selalu mendonorkan darahnya ke UDD PMI Dumai mengatakan, dirinya selalu mendonorkan darahnya 2 bulan sekali dan tidak ada efek dari seringnya mendonorkan darahnya justru merasakan kesehatannya justru lebih baik.

"Saya mendonorkan darah untuk membantu orang yang memerlukan darah, sebagai wujud sosial saya kepada sesama manusia," tutup Ani. (Vanche)




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan