Lifestyle & Entertainment

5 Cara Menenangkan Saraf Gigi yang Sakit, Ampuh dan Aman Pakai Bahan Alami

Ilustrasi google

MONITORRIAU.COM - Ada banyak cara menenangkan saraf gigi yang sakit. Biasanya sakit gigi muncul karena banyak faktor, salah satunya adalah gigi bolong.

Seseorang yang mengalami sakit gigi tentu saja kualitas hidupnya menurun. Bergerak ataupun tidur rasanya tidak nyaman dan tidak tenang karena sakit gigi tak kunjung hilang. 

Bagi Anda yang sedang mengalami sakit pada saraf gigi tak perlu khawatir, Anda bisa menggunakan bahan-bahan alami yang pastinya aman sebagai cara menenangkan saraf gigi yang sakit. 

Berikut 5 cara menenangkan saraf gigi yang sakit seperti dirangkum iNews dari

1. Es batu

Cara menenangkan saraf gigi yang sakit bisa dengan es batu. Efek dingin es batu dapat membantu meringankan sakit pada saraf gigi. Caranya sangat mudah. Anda perlu siapkan beberapa es batu kemudian bungkus dengan kain dan kompres ke area pipi yang sakit. Lakukan hingga sakit mereda. 

2. Kantong teh
 
Cara lainnya adalah dengan kantong teh. Pastikan kantong teh yang dikompreskan ke gigi masih dalam keadaan hangat yah. Jika Anda suka sensasi dingin, bisa juga simpan kantong teh ke kulkas setelah dingin baru kompreskan ke gigi. Anda bisa pilih teh peppermint. Kandungan bahan aktif didalamnya dapat melawan bakteri penyebab sakit gigi. 

3. Daun jambu biji

Cara menenangkan saraf gigi yang sakit dengan daun jambu biji. Sifat anti inflamasi dan anti mikroba pada daun jambu dapat membantu menenangkan menenangkan saraf gigi yang sakit. Caranya sangat mudah, cuci daun jambu biji hingga bersih kemudian kunyah daun jambu biji ke  gigi yang sakit.

4. Rumput gandum

Rumput gandum juga berguna untuk mengobati sakit gigi. Kandungan antibakteri dan antimikroba pada rumput gandum dapat meredakan sakit gigi. Caranya, haluskan rumput gandum hingga menjadi jus lalu kumur-kumur. Lakukan dua kali kali sehari agar efeknya bisa terasa. 

5. Bawang putih

Selain melawan bakteri, bawang putih juga merupakan bahan alami pereda nyeri. Anda bisa membuat pasta dari bawang putih yang dihancurkan untuk dioleskan ke gigi. Atau cara lainnya Anda bisa mengunyah setengah siung bawang putih segar atau merendam bola kapas dalam minyak bawang putih dan meletakkannya di gigi Anda.

Itulah cara menenangkan saraf gigi yang sakit, ampuh dan aman dilakukan karena memakai bahan alami.*** (iNews.id)




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan