Nasional

Waduh...!!! Difabel Peroleh Kartu Ganda, Dinsos Sukaharjo Segera Selidiki

SUKOHARJO (MR) - Sebanyak 14 difabel dari Desa Gupit Kecamatan Nguter diduga mendapatkan kartu difabel ganda. Kondisi tersebut akan ditindaklanjuti Dinas Sosial (Dinsos) Sukoharjo untuk pengecekan apakah benar informasi tersebut. Bila benar maka akan disesuaikan.

Ketua Paguyuban Difabel Sehati Sukoharjo Edi Supriyanto membenarkan hal itu. Padahal kartu difabel ganda tidak diperbolehkan. Difabel hanya memiliki satu kartu saja untuk mendapatkan pelayanan kesehatan gratis di rumah sakit.

Informasi adanya difabel yang memiliki kartu ganda sudah diteruskan ke petugas terkait. Hal itu dilakukan agar ditindaklanjuti dengan pengecekan dan pengambil keputusan. "Soal pencetakan dan kenapa bisa ganda itu kewenangan dari dinas. Kami sifatnya hanya menginformasikan saja," kata dia seperti mengutip KRjogja, Senin (30/1/2017).

Kartu difabel sendiri sudah dibagikan oleh Pemkab Sukoharjo kepada 3.275 orang difabel se-Kabupaten Sukoharjo pada akhir tahun 2016 lalu. Setelah menerima para difabel bisa langsung menggunakannya untuk mendapatkan fasilitas pelayanan kesehatan gratis di rumah sakit.

“Apabila sebelumnya banyak syarat harus dipenuhi difabel untuk berobat gratis maka sekarang lebih mudah tinggal menunjukan kartu difabel saja,” tuturnya.*** (okezone)




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan