Nasional

Harga BBM Naik, Antrean Kendaraan Mengular di SPBU Jambi

MONITORRIAU.COM - Antrean panjang kendaraan bermotor terpantau di sejumlah SPBU di Jambi sesaat setelah Presiden Joko Widodo mengumumkan kenaikan harga BBM bersubsidi mulai hari ini. Para pengendara berharap bisa mendapat BBM dengan harga lama sebelum disesuaikan pihak SPBU.

"Tahu ada info mau naik. Paniklah, jadi cepat-cepat kejar ke SPBU," kata warga Talang Banjar Kota Jambi, Nanda kepada detikSumut, Sabtu (3/9/2022).

Pemerintah sendiri telah mengumumkan kenaikan harga BBM bersubsidi yang berlaku mulai pukul 14.30 WIB siang tadi. Jenis BBM yang naik harga itu yakni Pertalite dari Rp 7.650 per liter menjadi Rp 10.000 per liter, sementara Solar Subsidi dari Rp 5.150 per liter menjadi Rp 6.800 per liter. Tak hanya Pertalite dan Solar, harga BBM Pertamax juga mengalami kenaikan dari saat ini Rp 12.500 per liter menjadi Rp 14.500 per liter.

Pantauan detikSumut di beberapa lokasi SPBU di Kota Jambi memang sejumlah SPBU tampak terlihat ramai. Para pengendara yang lebih dulu mendapatkan antrian BBM juga tampak mengisi penuh tangki kendaraan mereka dengan bahan bakar sebelum harga naik.

Seperti SPBU di Talang Banjar Kota Jambi. Disitu kondisi SPBU sudah dipenuhi para pengendara yang mengantre. Antrean itu bahkan mengular sampai ke jalanan.

"Kacau naiknya tiba-tiba gini. Terpaksa nungguin antrean kayak gini, takutnya kalau giliran nungguin panjang gini, harga sudah berubah," ujar Nanda.

Dengan adanya kenaikan harga BBM ini tampak pula pihak kepolisian berada di lokasi SPBU di Talang Banjar tersebut. Petugas kepolisian memastikan agar kenaikan harga BBM itu tidak ada menjadi hambatan di sejumlah SPBU dan kondisi SPBU berjalan aman dan lancar.

Sementara pihak SPBU Talang Banjar saat ditanyai soal kenaikan harga menjawab jika harga BBM jenis Pertalite dan Pertamax sudah mengalami kenaikan. Kenaikan harga bahan bakar itu sesuai arahan pengumuman dari Pemerintah dalam waktu yang telah ditentukan.

"Sudah naik harganya, bang. 10 menit yang lalu sesuai arahan pukul 14.30 WIB harga udah pada naik," ujar salah satu petugas."*** (detiksumut) 




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan