Riau

Pemkab Inhil Dukung Pencanangan Pembangunan Zona Integrasi Bebas Korupsi KPPBC Tembilahan

TEMBILAHAN (MR) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indragiri Hilir (Inhil) mendukung pencanangan pencanangan pembangunan zona integritas bebas korupsi dari Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai (KPPBC) Tipe Madya Pabean (TMP) C Tembilahan.

Pernyataan tersebut disampaikan oleh Staf Ahli Bupati Inhil Syar'i saat menghadiri launching pencanangan pembangunan zona integritas Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) di aula KPPBC TMP C jalan Jendral Sudirman Tembilahan, Selasa (28/2/2017) kemarin sore.

"Pemkab Inhil dukung pencanangan dari pihak bea cukai. Apalagi, pemerintahan yang bersih bukan sebatas slogan kosong namun juga berupaya dan turut membutuhkan bantuan dari jajaran pihak lain seperti bea cukai," kata Syar'i.

Menurutnya, KPPBC TMP C Tembilahan ini merupakan instansi yang sangat bersentuhan dengan pengusaha di lapangan, maka dari itu memang semestinya bekerja ekstra yang mampu mengambil sikap bersih dan secara otomatis menjadi tantangan bagi bea cukai itu sendiri.

"Terutama dalam memberikan pelayanan yang baik sehingga menjadikan masyarakat makmur dan sejahtera," tuturnya.

Sementara itu, Kepala KPPBC TMP C Tembilahan Sulaiman dalam sambutannya mengatakan, pencanangan itu dilakukan berdasarkan Permenpan RI terkait bebas korupsi. Dimana, setiap instansi saat ini diharuskan menjadi wilayah bebas korupsi serta pungutan-pungutan liar dalam bentuk apapun.

"Untuk itulah kita canangkan dan nantinha akan dinilai oleh KPK dan beberapa pihak lainnya setiap tahun. Jika bagus, maka bisa mendapat penilaian predikat instansi bebas korupsi," ungkap Sulaiman.

Dengan demikian, ia berharap dapat bantuan dari semua lini, terutama pemerintah daerah dan unsur Forkopimda untuk bersama-sama mengawal dan menyukseskan canangan tersebut.

Sekedar untuk diketahui, setelah pelaunchingan, para personil bea cukai menyimak penyampaian dari Satgas Saber Pungli terkait bentuk-bentuk pungutan terlarang yang dapat menurunkan penilaian WBK dan WBBM.

Sore itu, selain Staf Ahli Bupati, tampak juga dihadiri unsur Forkopimda Inhil, Ketua Satgas Saber Pungli Kabupaten Inhil KOMPOL Dr Azwar, perwakilan Bea Cukai Provinsi Riau dan sejumlah personil KPPBC TMP C Tembilahan.***(adv/diskominfo)




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan