Walikota Dumai Resmikan Lapangan Futsal Dishub dan Buka Kejuaraan ASKOT PSSI
DUMAI (MR) - Walikota Dumai H Paisal SKM MARS melakukan peresmian Lapangan Futsal Dishub Dumai, di Terminal Barang Bukit Jin, Jumat 13 September 2024.
Peresmian ini ditandai dengan pengguntingan pita serta pemotongan tumpeng oleh walikota didampingi Kadishub yang juga Ketua ASKOT PSSI Dumai Said Effendi, SE, MM.

Usai Peresmian lapangan, walikota Paisal melakukan tendangan pertama yang menandai dibukanya kejuaran Futsal Askot PSSI Dumai yang diikuti 24 tim dengan pemain kelahiran 2005-2008.
Walikota Dumai dalam sambutannya merasa bangga dengan hadirnya Filippo Inzaghi yang merupakan pemain nasional asli kota Dumai yang bermain di Liga Futsal Profesional Indonesia.

Filippo hadir berbagi pengalaman bersama anak-anak Dumai dengan melakukan Coaching Clinic yang diikuti peserta kejuaraan ASKOT PSSI Dumai.
"Alhamdulillah anak kita Filippo Inzaghi bisa hadir memberikan motivasi kepada semua anak Dumai yang punya mimpi menjadi pemain Futsal Nasional dan Profesional," ujar H Paisal.

Wako juga mengapresiasi pelaksanaan turnamen ini yang mana menjadi ajang seleksi untuk menjaring atlet-atlet yang akan berlaga di Kejurprov tahun 2026 mendatang.
"Kita support penuh perkembangan olahraga Dumai dengan membangun sejumlah fasilitas olahraga. Insha Allah sudah berjalan dan clear Stadion kita, Lapangan Mini Soccer kita juga," ungkapnya.

Walikota Dumai berpesan kepada seluruh pemain yang bertanding untuk tetap menjaga fair play dan menjunjung tinggi nilai-nilai sportifitas.
Sementara itu, Said Effendi SE MM selaku Kadishub dan Ketua ASKOT PSSI Dumai mengatakan lapangan ini dibangun atas ide cemerlang dari Walikota Dumai.

"Pak wali melihat ada gudang di lokasi terminal kita yang tak terpakai sehingga beliau menginstruksikan untuk membangun fasilitas olahraga. Maka kami bangun lapangan futsal yang nantinya jadi home base tim Dumai," katanya.
Said juga mengatakan kedepannya lapangan ini akan dilengkapi fasilitasnya sehingga nanti atlet yang melakukan TC di lapangan ini semakin nyaman dan bersemangat.

"Kita dari PSSI menargetkan Emas di Porprov 2026 mendatang. Sehingga lapangan ini menjadi home base kita dalam melakukan TC untuk mencapai target itu," ujarnya.
"Terima kasih juga kehadiran anak kita Filippo Inzaghi yang disela kesibukannya menyempatkan hadir dan berbagi ilmu bagi anak-anak Dumai," pungkasnya. ***
