Masyarakat Keluhkan Rusaknya Jalan Raya PU Basilam Dumai
DUMAI (MR) - Kondisi jalan raya PU Basilam Kecamatan Sungai Sembilan kian memprihatinkan. Terlihat lubang-lubang besar menganga, permukaan jalan bergelombang, abu di mana-mana pada saat musim kemarau.
Genangan air usai hujan menjadi pemandangan sehari-hari masyarakat Buluhala kelurahan Basilam kecamatan sungai sembilan kota Dumai.

Jalan ini merupakan jalur alternatif bagi masyarakat dari Senepis, Geniot, dan Lubuk Gaung yang hendak menuju Kota Dumai, namun hingga kini pemerintah tampak abai memperhatikan kondisi jalan tersebut.
Roni Nasution seorang warga sekitar Buluhala Basilam, mengatakan jalan tersebut cukup berbahaya karena banyak lubang menganga.
"Saya sering melihat orang terjatuh bahkan sampai kecelakaan akibat jalan rusak ini," Ucapnya, (06/06/2025).

Roni berharap pemerintah segera memperbaiki jalan tersebut. Secara khusus, dia meminta Walikota Dumai , untuk turun memperhatikan kondisi jalan raya PU Basilam kecamatan sungai sembilan Kota Dumai tersebut
"Harapannya pemerintah ya tolong perhatikan jalan ini. Apalagi pak Paisal baru terpilih untuk kedua kali. Ya jadi harus memperhatikan daerah pinggiran yangnya rusak parah seperti ini," ungkapnya. (RIKO)
