Hari Ulang Tahun Kepolisian Lalu Lintas (Polantas) ke 62

TKCI Prospek Inhu Siap Menjadi Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas

Ketua TKCI Prospek Inhu, Egy (kanan foto) dan bersama anggota tengah berfoto bersama anggota Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Inhu.
Indragiri Hulu (MR) - Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Kepolisian Lalu Lintas (Polantas) ke 62, Toyota Kijang CLub Indonesia (TKCI) Prospek Indragiri Hulu (Inhu) siap menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas.
 
Ketua TKCI Prospek Inhu, Eby, mengatakan pihaknya siap menjadi pendukung dalam memberikan sosialisasi bersama Kepolisian Resort (Polres) Inhu untuk menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas.
 
"Kami (red,TKCI) sudah berkomitmen untuk setia membantu pihak kepolisian dalam hal menciptakan berlalu lintas aman dan nyaman," kata Eby, Minggu (17/9/2017).
 
Dalam HUT Lantas ke 62, Satuan Lalu Lintas Polres Inhu sendiri melaksanakan berbagai kegiatan yang mempunyai pesan edukasi dalam keselamatan berlaulintas yang dihadiri oleh berbagai komunitas, salah satunya TKCI Prospek Inhu.
 
Salah satu kegiatan yang dilaksanakan pada Sabtu (16/9/2019) di halaman Mapolres Inhu, Satlantas Polres melaksanakan Panggung Hiburan Kamtibmas, dimana pada acara tersebut bertebaran hadiah hiburan untuk yang hadir, dan juga penampilan atraksi freestyle serta sulap.
 
Kapolres Inhu, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Arif Bastari pada kesempatan tersebut mengatakan acara tersebut dapat membuat masyarakat lebih dekat dan nyaman dengan anggota Kepolisian.
 
"Acara dalam rangka HUT Polantas ke 62 ini juga dapat memberikan edukasi atau pemahaman tentang tertib berlalu lintas," kata Kapolres Inhu, AKBP Arif Bastari, Sabtu (16/9/2019).
 
Kasat Lantas Polres Inhu AKP Ricky Michael mengatakan pada acara yang dihadiri oleh Bupati Inhu H Yopi Arianto SE dan Dandim 0302 Inhu, Letkol Inf Mujibburahman Hadi SE, dengan berlangsungnya acara panggung hiburan tersebut dapat mendekatkan masyarakat dengan kepolisian sepertinya program Kapolri, yakni Profesional, Modern dan Terpercaya (red, Promoter).(MR/rdk).




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan