Lifestyle & Entertainment

Sepasang Kekasih Bangun Hotel Igloo Romantis di Swiss, Hasilnya Bikin Histeris

MONITORRIAU.COM - Memiliki pasangan kompak menjadi impian setiap insan. Tapi, pasangan yang satu ini tidak hanya sekadar kompak, tapi mereka bahkan berhasil melakukan suatu hal yang mengagumkan berdua.

Bagaimana tidak, pasangan tersebut berhasil mendirikan sebuah hotel yang unik nan romantis. Terletak di Pegunungan Stansstad yang indah di Swiss, hotel Iglu Dorf akan memberikan kesempatan bagi para traveler untuk tidur seakan dalam negeri dongeng di hotel terbuat dari bongkahan es.

Setelah menghabiskan waktu satu hari membangun igloo, pasangan tersebut kemudian mencoba tidur di dalam bangunan yang mereka bangun sendiri. Terbuat dari es dan terkesan dingin dan menusuk tulang? Tenang saja, sebab tidak seperti itu kenyataannya, hotel es ini justru sungguh romantis ruangan tidurnya.

Lihat saja salah satu kamar yang tersedia di dalamnya. Desain interior begitu tampak tidak umum, karena es diukir menyerupai tirai mewah berwarna putih yang mengelilingi ruangan tidur. Selain itu, ranjang tempat tidur juga dihias sedemikian rupa hingga tampak begitu nyaman, seakan memanggil-manggil untuk merebahkan badan di atasnya.

Dibalut dengan selimut tebal berwarna paduan hitam, putih, dan merah, ranjang sungguh memikat untuk ditempati bersama pasangan. Hiasan bunga mawar merah yang dibekukan dalam es juga semakin menambah kesan romantis yang dijamin membuat pasangan Anda betah berlama-lama di atas kasur bersama Anda.

“Sangat romantis membangun rumah es sendiri, karena bisa digunakan untuk tidur bersama pasangan di alam bebas dan sekaligus menikmati alam sepenuhnya,” ucap Aldo Balatti, Kepala Eksekutif Igloo Village Zermatt.

Jika Anda berminat untuk menginap di hotel romantis dan unik ini, ada berbagai paket yang disedikan untuk keluarga, pasangan, dan penjelajah. Ketika menginap di hotel yang dibangun oleh sepasang insan manusia tersebut, Anda tidak hanya bisa merasakan romantismenya, tapi juga sekaligus menikmati dan mengagumi karya seni es yang mengesankan disulap di dalam beberapa igloo yang dibangun.

Adapun tema tahun ini yang diusung ialah mitologi Nordik. Hotel akan menghadirkan banyak ukiran dewa-dewa, simbol, dan ksatria di hotel igloo ini. Akan tetapi, sayangnya pihak hotel hanya mengizinkan tamu menginap satu malam saja, karena mereka tidak memiliki air yang cukup untuk disediakan. Sayang sekali, dikutip dari Daily Mail, Sabtu (20/1/2018).*** (okezone)




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan