Riau

Tinjau Pelaksanaan UNBK, Alfedri Minta Siswa Teliti dan Cermat

Plt Bupati Siak Alfedri saat meninjau pelaksanaan UNBK DI SMAN 1 Siak.

SIAK (MR) - Senin (9/4), merupakan hari pertama dilaksanakannya Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) untuk tingkat SMA sederajat di Indonesia, termasuk Kabupaten Siak. 

Guna mengetahui proses gelaran UNBK, Plt Bupati Siak Alfedri  langsung turun melakukan peninjauan. Ada bebetapa Sekolah yang ditinjaunya sebagai sampel, diantaranya SMAN 1 dan MAN Siak.

"Diharapkan kepada seluruh siswa/i yang mengikuti UNBK ini, agar teliti dan cermat. Baca dulu soalnya baik-baik dan pilih jawaban yang paling tepat. Jangan asal menjawab, karena keberhasilan kalian selama bersekolah tiga tahun, ditentukan pada ujian ini," harap Alfedri.

Terkait pelaksanaan, Alfedri mengaku optimis, karrna untuk persiapan UNBK ini, Sekolah di Siak sudah di aliri listrik. Dan untuk jaga-jaga pihak sekolah juga sudah menyiapkan genset, mengantisipasi listrik mati saat ujian.

"Semoga pelaksanaan UNBK tahun 2018 ini berjalan dengan lancar, dan seluruh siswa/i Se-Kabupaten Siak yang mengikutinya di berikan kemudahan dan hasil yang memuaskan," ucapnya lagi.

Alfedri juga meminta agar semua pihak terkait, tidak hanya siswa, betul-betul menjalankan proses UNBK ini sesuai ketentuan yang berlaku.

"Sistim sudah bagus, maka harus pula diimbangi oleh SDM yang bagus. Sehingga kalau ada kendala bisa segera diatasi," pungkasnya. (Sgk)

 




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan