HUT Pertamina ke - 62

RKB Dumai Gelar Pelatihan dan Bazar Untuk Pelaku UMKM

Pembukaan Pelatihan untuk Pelaku UMKM di Kota Dumai yang diselenggarakan oleh RKB Dumai ditandai dengan Pelepasan Balon ke Udara

DUMAI (MR) - Dalam rangka HUT Pertamina ke - 62, seluruh Rumah Kreatif BUMN (RKB) Pertamina, termasuk RKB Dumai menyelenggarakan Pelatihan Pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) secara serentak di 29 Provinsi se Indonesia, Selasa (10/12/2019).

Kegiatan yang berlangsung di RKB Dumai tepatnya di lokasi SPBU Coco, Jalan Putri Tujuh secara resmi dibuka oleh Kepala Dinas Koperasi, Perindustrian dan UKM, Sepranef diwakili Kepala Bidang UKM Drs. H. Misdiono didampingi Supervisor Pengelola RKB Dumai, Mahmud Khairy dan Rafi Pawitra S.Sos sebagai Asisten Supervisor yang ditandai dengan pemotongan tumpeng.

Pembukaan juga ditandai dengan pelepasan Balon ke udara yang diikuti ibu-ibu PWP Pertamina Dumai.

Dalam sambutannya, Misdiono mengatakan, Pemerintah saat ini sedang fokus terhadap pengembangan usaha industri Rumah tangga  melalui program UMKM, melalui mitra pengembangan UMKM ini diharapkan BUMN terlibat, salah satunya adalah PT.Pertamina Kota Dumai.

Lanjutnya, Pertamina Kota Dumai memberikan fasilitas untuk para pelaku usaha kecil dan menengah di lokasi SPBU COCO di Kota Dumai. Selain Fasilitas tempat, Pertamina Dumai juga memberikan bimbingan pelatihan kepada pelaku UMKM bekerjasama dengan Pemerintah Kota Dumai.

"Diharapkan kedepannya Produk yang dihasilkan oleh para pelaku UMKM ini dapat dan terus berkembang dengan inovasi kemasan, pola pemasaran baik online maupun offline, mampu bersaing dengan produk dari luar," harap Misdiono.

Sementara, Supervisor Pengelola RKB Dumai, Mahmud Khairy menambahkan, peserta yang mengikuti pelatihan sebanyak 75 pelaku UMKM yang ada di Kota Dumai dengan narasumber pelatihan kemasan Lazwardi Rosyad selaku Praktisi Kemasan, Owner Percetakan Berkah Andalas Pekanbaru.

Adapun produk yang dihasilkan dari Rumah Kreatif BUMN ini diantaranya kerajinan tangan, makanan bahkan minuman cepat saji dan lain sebagainya.

"Kita harapkan juga kepada masyarakat untuk menikmati dan berbelanja produk yang dihasilkan dari UMKM ini, sehingga peluang usaha bisa maju dan terus berkembang," pungkasnya.




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan