Peristiwa

Pengemudi Lamborghini yang Todongkan Pistol ke Pelajar Adalah Pengusaha Properti

MONITORRIAU.COM - Pengemudi Lamborghini berinisial AM ditangkap polisi lantaran telah menodongkan pistol ke seorang pelajar di Kemang, Jakarta Selatan. Pelaku ternyata merupakan seorang pengusaha properti.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Yusri Yunus mengatakan setelah dilakukan pengecekan, mulai dari mobil mewah hingga senjata api yang dipengang pelaku, ternyata mengantongi izin.

"Pelaku ini pengusaha properti, mobil tersebut saat dicek memang terdaftar, begitu juga senpinya semua izin, lalu Kartu Perbakin ada, tapi karena perbuatannya kita proses sesuai aturan yang berlaku," ucapnya, Selasa (24/12/2019).

"Tersangka dilakukan penangkapan semalam dan saat ini sudah dilakukan penahanan oleh Polres Jaksel karena melakukan aksi heroik mengeluarkan tembakan di Kemang," katanya.

Peristiwa tersebut berawal dari perkataan dua pelajar AD dan MI yang membuat AM tersinggung. AM yang kala itu tengah membawa mobil supercar Lamborghini merasa tak terima dengan kelakuan para pelajar itu.

"Dia merasa diteriaki, wah mobil bos, dia tak terima lalu turun, pelaku mengeluarkan letusan itu, dikejar (korban), dipaksa jongkok, korban tak mau, lalu dia keluarkan lagi letusan sampai tiga kali totalnya," ujarnya.

Setelah mendapat perlakuan seperti, kedua pelajar tersebut langsung melaporkan ke kantor polisi. Aparat bergegas menindak lanjuti laporannya. Polisi akan menjeratnya dengan Pasal 335 KUHP dengan hukuman satu tahun penjara.*** (okezone)




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : redaksimonitorriau@gmail.com
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan