Demi Mencegah Penularan Virus Covid 19

PT. Mayatama Solusindo Meminta Pelanggan Melakukan Pembayaran Tagihan Internet Secara Online

PT. Mayatama Solusindo.

DUMAI (MR) - PT. Mayatama Solusindo meminta pelanggan untuk melakukan pembayaran tagihan internet secara online. Hal ini dilakukan demi mencegah penularan virus Covid-19 atau corona.

Humas PT. Mayatama Solusindo mengatakan, pembayaran iuran bulanan secara online dilakukan untuk meminimalisir kontak fisik antara pelanggan dengan petugas.

“Ini kami imbau sebagai upaya preventif mencegah penularan virus Corona Covid-19. Kami mendorong dan menyarankan pelanggan untuk memaksimalkan pembayaran bulanan internetnya secara online,” ujar Bowo kepada media, (08/04/20).

Bowo kembali menjelaskan, metode pembayaran yang bisa digunakan masyarakat, yakni melalui ATM, Internet Banking, SMS Banking, Aplikasi Dompet Digital (E-Wallet) seperti Gopay,dan juga bisa melalui alfamart atau indomaret.

Dikatakan lagi, sebelum masuk kepembayaran pelanggan terlebih dahulu harus login di https://user.mayatama.net, untu username dan password bisa langsung menghubungi costumer service kami di 085365799998.

"Setelah berhasil login, pilih menu online payment, di menu tersebut pelanggan dapat memilih metode pembayaran sesuai dengan yang diinginkan," katanya.

Tak hanya pembayaran, pelanggan Mayatama juga dapat memaksimalkan pelayanan secara online dengan memilih menu pengaduan.

"Hal tersebut bisa dilakukan baik untuk layanan sambung baru, perubahan paket, gangguan maupun pengaduan pelanggan," tutup Humas Mayatama. (*) 




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan