FJPP

Kesembuhan di Riau Mencapai 59 Persen, Pemprov Terus Ingatkan Patuhi Protokol Kesehatan

PEKANBARU (MR) - Tim Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 di Provinsi Riau mencatat persentase kesembuhan dari kasus Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) di Provinsi Riau mencapai 59,6 persen.

"Kasus terkonfirmasi Covid-19 di Riau saat ini ada 11.637 kasus dan yang sudah sembuh ada sebanyak 6.967 orang. Sehingga persentase sembuhnya 59,6 persen," kata Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir di Pekanbaru, Minggu (18/10/2020).

Lebih terperinci, Mimi menjelaskan, bahwa dari 11.637 di kasus Covid-19 yang ditangani di Riau, diantaranya terdiri dari pasien yang masih dirawat di rumah sakit sebanyak 1.112 orang, isolasi mandiri 3.295 orang.

"Sedangkan pasien Covid-19 di Riau yang meninggal dunia selama Pandemi tercatat 263 orang, dengan persentase 2,26 persen dari kasus terkonfirmasi yang ditangani di Riau," sebutnya.

Mimi pun tak lupa kembali mengimbau agar masyarakat senantiasa mematuhi protokol kesehatan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

"Mari kita terapkan protokol kesehatan 4M dengan memakai masker, mencuci tangan,enjaga jarak, dan menghindari kerumunan," pesan Mimi.




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan