FJPP

Patuhi Protokol Kesehatan, Tetap Waspada Cegah Covid-19

Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan COVID-19, dr. Reisa Broto Asmoro

PEKANBARU (MR) - Beberapa hari belakangan ini kasus positif di provinsi Riau terus menunjukan penurunan. Begitu juga dengan tingkat kesembuhan yang terus meningkat yang rata-rata sudah dibawah tingkat nasional.

Bahkan Provinsi Riau, saat ini sudah berada di posisi ke 7 rata-rata penyebaran tingkat nasional yang sebelumnya berada di posisi ke 5. 

Meski penurunan cukup bagus, namun Pemerintah Provinsi Riau terus menghimbau masyarakat untuk terus waspada dan jaga kesehatan. Karena penurunan kasus Covid-19 ini juga tidak lepas dari peran masyarakat yang selama ini terus disiplin menegakan protokol kesehatan maupun menerapkan 3M sesuai himbauan pemerintah. 

Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Riau Mimi Yuliani Nazir, akhir pekan lalu di Pekanbaru. Dikatakannya meski angka terus menurun untuk penyebaran Covid 19 Riau masih termasuk mengkawatirkan. Hal itu terlihat dari masih adanya penambahan pasien penularan dan jumlah pasien meninggal yang masih terus terjadi di Riau meskipun saat ini persentasenya juga masih termasuk rendah.

"Jadi kita jangan cepat senang dulu dan tetap jalankan protokol kesehatan. Terutama. Menerapkan 3M menggunakan masker, menjaga jarak dan rajin mencuci tangan," katanya. 

Untuk pasien yang sembuh di Riau kata Mimi, sudah mencapai angka 80 persen dari total komulatif sebesar 15.586 kasus. Sedangkan untuk yang meninggal dunia 2,3 persen, dimana pasien yang meninggal dunia tersebut juga rata-rata memiliki riwayat atau penyakit penyerta. 

"Penyakit penyerta yang paling banyak diderita pasien positif Covid-19 meninggal dunia terdiri dari penyakit diabetes yang sebagian besar pasiennya juga sudah lanjut usia," ujarnya. 

Lebih jauh, Mimi juga mengapresiasi masyarakat Riau yang selama ini membantu penanganan Covid 19 di Riau, yaitu dengan terus menerapkan disiplin. Diharapkan dengan kedisiplinan masyarakat ini Riau bisa segera menuntaskan masalah Covid-19 dan Covid-19 segera berlalu di Riau.

"Sehingga kehidupan masyarakat kembali normal. Seperti semula dan perekonomian masyarakat kembali lancar," tuturnya. 

Ditempat berbeda, Tim Penanganan Covid-19 pusat, mengatakan penurunan kasus Covid-19 tidak lepas dari optimisme masyarakat Indonesia yang terus meningkat. Sehingga capaian penanganangan pandemi di berbagai daerah di Indonesia terus berjalan positif. 

Hal tersebut disampaikan, Jubir dr Reisa Broto Asmoro, pada kompresi pers pers yang diselenggarakan Komite Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KCP-PEN) secara virtual akhir pekan lalu. 

Bahkan katanya, dalam seminggu belakangan ini, lembaga penelitian bertaraf dunia, IPSOS, menyatakan bahwa orang indonesia adalah warga yang paling optimis di ASEAN dalam hal menanggulangi pandemi.

Optimisme ini berdasarkan fakta bahwa upaya 3T (Tracing, Testing, dan Treatment) pemerintah terutama di bagian treatment, terus membaik.

"Terkait 3M (Memakai Masker, Menjaga Jarak, dan Mencuci Tangan), hasil pemantauan satgas COVID-19 menunjukkan bahwa sebagian besar masyarakat Indonesia tetap memakai masker dan menjaga jarak pada saat liburan panjang pada akhir pekan kemarin," ujarnya. 

Sementara menurut hasil riset UNICEF dan Nielsen menunjukan bahwa cuci tangan paling sering dipraktikkan masyarakat Indonesia.

“Kadangkala 3M masih dipraktikan secara terpisah. Kadang rajin cuci tangan tapi lupa pakai masker dan lengah menjaga jarak. Yang bagus sebenarnya semuanya harus dilakukan bersamaan dalam satu paket, satu kesatuan. Karena kalau dilakukan bersama, maka risiko COVID-19 langung turun drastis. 3M bisa menurunkan penularan sampai 0 persen,” tambanya.

Meningkatkatnya optimisme sesuai dengan penelitian IPSOS tersebut, bahwa adanya semangat tinggi dan upaya mencari dan menyediakan vaksin. “Ada vaksin yang dikembangkan oleh Indonesia sendiri. Ada yang bekerja sama dengan negara lain dalam kerangka kerjasama global dan multi lateral,” jelasnya.




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan