Telur dadar jamur tiram buat lauk sarapan.
MONITORRIAU.COM - Jamur tiram bukan cuma enak digoreng renyah melainkan juga dicampur bersama bahan makanan lain. Telur dadar, misalnya.
Telur dadar jamur tiram ini cocok buat lauk sarapan karena durasi pembuatannya terbilang singkat.
Sobat Cookpad Roro Woelan @rorowoelan punya resep telur dadar jamur tiram seperti berikut. Roro menggunakan paprika untuk campuran telur dadar. Namun, paprika ini opsional.
Resep telur dadar jamur tiram
4 butir telur
1 paprika kuning, iris
100 gram jamur tiram, iris
1 batang daun bawang, iris
1 batang seledri, iris
2 bawang merah, iris
2 bawang putih, iris
Garam dan lada bubuk putih secukupnya
Minyak untuk menggoreng telur
Cara membuat telur dadar jamur tiram
1. Siapkan wadah. Masukkan telur dan semua bahan. Kocok sampai rata.
2. Siapkan wajan teflon antilengket, beri minyak goreng secukupnya. Tuang adonan telur. Goreng telur dengan api sedang sampai matang kedua sisinya. Angkat dan sajikan.*** (KOMPAS.com)
