Dunia

Langka, Pertarungan Mematikan Antara Piton dan King Kobra

MONITORRIAU.COM - Ular king kobra dan juga piton memang mematikan. Meskipun keduanya memiliki karakter yang jelas-jelas berbeda. King kobra memiliki racun yang mematikan, bahkan bisa membunuh manusia dewasa dengan sedikit gigitan saja.

Demikian pun dengan piton, di mana akhir-akhir ini banyak sekali kejadian di mana manusia tewas dililit piton. Meskpun tidak memiliki racun, tetapi lilitan piton sangat mematikan bahkan kuat dan sulit  untuk dilepaskan.

Nah, jika kedua ular dengan ukuran yang sama ini bertemu dan bertarung, siapa yang akan menang? Hasilnya mungkini bisa diluar prediksi kita. Salah satunya yang terjadi baru-baru ini, di mana piton dan king kobra terlibat dalam pertarungan mematikan.

Memang sulit untuk menebak siapa yang akan menang, karena keduanya memiliki kelebihan yang berbeda satu sama lain. Tapi kali ini, keduanya berimbang.

Dalam sebuah kiriman foto yang diunggah oleh akun Facebook Reptile Hunter, memperlihatkan dua ular mematikan ini bertemu dan bertarung. Bahkan kiriman ini menjadi viral, dan telah dibagikan lebih dari 19 ribu kali, degan 1.800 komentar, dan disukai 12 ribu kali.

Banyak yang tidak mengira, jika akhirnya king kobra bertemu lawan sepadn, yaitu ular piton.

Dan dalam foo tersebut terlihat, jika king kobra yang menggigit piton berhasil membunuhnya, namun ia juga terbunuh oleh lilitan piton yang mematikan.

"Ini gila, tapi itu adalah sesuatu yang bisa saya lihat.. ini adalah dunia yang berbahaya di luar sana, memakan ular besar lainnya dan hal-hal yang bisa membunuh Anda," kata Coleman Sheehy dari Museum Sejarah Alam Florida, yang mengatakan bahwa pertarungan mematikan tersebut mungkin terjadi.

Kejadian yang tidak disebutkan lokasinya, kemungkian terjadi di di Asia Tenggara, di mana dua spesies ular ular ini mudah sekali ditemukan.

Namun tidak sedikit komentar yang mengatakan jika fot tersebut hoax, tetapi nyataya memang ini yang terjadi.

King kobra memang senang sekali mencari ular jenis lainnya sebagai mangsa, termasuk ular berbisa lainnya. Namun biasanya mereka tidak mendapatkan lawan yang seimbang. Tapi rupanya kali ini berbeda. King kobra harus kalah oleh piton.**** (viva)




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan