Lingkungan

BPBD Riau Ajukan Bantuan Helikopter ke BNPB

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Riau, Edwar Sanger
PEKANBARU (MR) - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau telah melakukan koordinasi dengan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Pusat meminta bantuan helikopter untuk modifikasi cuaca.
 
Demikian disampaikan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Riau, Edwar Sanger kepada CAKAPLAH.com, Jumat (16/2/2018) di Pekanbaru. 
 
"Saya sudah koordinasi dengan BNPB meminta bantuan helikopter modifikasi cuaca. Tahap awal kita ajukan satu helikopter," kata mantan Pj Walikota Pekanbaru ini. 
 
Selain itu, pihaknya juga meminta bantuan satu pesawat patroli kebakaran hutan dan lahan (Karhutla). Bantuan tersebut sebagai upaya Pemprov Riau untuk mencegah Karhutla tahun 2018.
 
"Tahun ini kita komitmen mencegah kabut asap agar tidak terjadi. Apalagi instruksi pak Presiden, kita dapat mempertahankan agar Riau jangan lagi berasap, karena kita harus menopang kegiatan Asian Games pada Agustus mendatang," ujarnya. 
 
"Saya juga minta bantuan kepada seluruh lapisan masyarakat Riau dan stakeholder untuk menjaga hutan dan lahan agar tidak terbakar, sehingga tahun ini Riau bebas kabut asap," harapnya.
 
 
 
 
 
Sumber: Cakaplah.com




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan