Peristiwa

Amankan Karhutla, Kompi 132/Bima Sakti Dumai Terjun ke Rupat

DUMAI (MR) - Seluas Dua Puluh hektar lahan di Kabupaten Bengklis Kecamatan Rupat Kelurahan Terkul Desa Kampung Baru habis terbakar, seluruh petugas aparat keamanan dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) serta instansi terkait, Minggu (24/02/2019),  turut serta terjun ke lokasi untuk memadamkan amukan api di Pulau Rupat tersebut.
 
Tak terkecuali anggota dari Kompi 132/Bima sakti Dumai. Lebih kurang sekitar empat puluh anggota dari kompi ini diturunkan untuk menanggulangi kebakaran di pulau Rupat yang dikomandoi oleh Komandan Kompi (Danki) Kapten Inf Putra Kurnia F Zendrato turut serta juga Komandan Peleton (Danton) Letnan Dua (Letda) Zulkifli.
 
 
Para kompi ini turut dibantu oleh alat berupa ministriker dan fleksibel tank untuk melakukan tugas pemadaman di area tersebut. 
 
Letda Zulkifli saat dikonfirmasi oleh monitorriau melalui WA mengatakan, kesulitan satgas saat melakukan pemadaman di area Rupat ini adalah asap yang tebal, serta pandangan yang terbatas sehingga, membuat satgas karhutla harus membasahi kepala serta mencuci mata agar tetap bisa melihat situasi di lapangan.
 
"Mata kita terasa perih dan pandangan terbatas, karena situasi seperti itu kita harus mencuci mata setiap saat," katanya.
 
Zulkifli juga meminta Do'a kepada seluruh masyarakat Dumai agar situasi karhutla ini bisa dikendalikan oleh satgas dan seluruh satgas bisa menyelesaikan tugas pemadaman ini tanpa ada masalah yang berat.
 
"Kami juga meminta do'a kepada seluruh masyarakat Dumai agar situasi bisa kita kendalikan dan seluruh satgas bisa menyelesaikan tugas dengan aman tanpa masalah yang berat," tutur Zul.
 
 
Penulis: Didin Marichan
Foto : Man KpK
 




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan