Peristiwa

Pengurus Himpunan Mahasiswa Islam Cabang Dumai Periode 2019-2020 Resmi di Lantik

Muhammad Taufik Iksan (tengah) Ketua HMI periode 2019-2020

DUMAI (MR) - Bertempat di Ball Room Hotel Comforta Dumai, Pengurus Himpunan Mahasiswa Islam Periode 2019-2020 Resmi dilantik.

Turut menghadiri pelantikan ini, Wakil Sekretaris Jenderal Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa (HMI) Muhammad Arimin, Presedium KAHMI HMI Cabang Dumai Taufik Tofan, Kabid PAO, Demisioner HMI Cabang Dumai, Aliansi Cipayung Plus, Bem Se Kota Dumai, Siswa-siswi SMA Serta beberapa Alumni HMI.

Pengambilan sumpah pelantikan ini dipimpin secara langsung oleh Wasekjen PB HMI Muhammad Arimin dan diikuti oleh seluruh pengurus periode 2019-2020.

Pelantikan yang berlangsung menurut Taufik, sudah sesuai dengan keputusan konfrensi cabang yang ke XVIII tahun 2018 HMI cabang Dumai Dengan Nomor: 09/KPTS/02/1440 H dan dikuti dengan SK PB HMI tentang kepengurusan HMI Cabang Dumai Periode 2019-2020 dengan nomor: 180/KPTS/A/06/1440 H.

Ia juga berharap di masa kepemimpinannya HMI bisa menjadi wadah perjuangan dan bisa juga menjalankan tugas-tugas mulia lainnya.



"Sejak didirikan Pada Tahun 1947, HMI sudah berkomitmen untuk menjadi sebagai wadah perjuangan untuk menegakkan keadilan dan kemakmuran, oleh sebab itu dimasa sekarang, saya berharap bisa menjalan itu kembali, serta juga bisa menjalankan tugas-tugas mulia yang lainnya," Kata Taufik.

Taufik juga menambahkan, HMI siap merangkul Ormas dan LSM baik dari Agama, Budaya, Kepemudaan, Sosial dan lainnya untuk bekerjasama melakukan tindakan-tindakan demi kepentingan bersama.

"HMI cabang Dumai siap bekerjasama untuk melaksanakan kewajiban dan tindakan demi kepentingan bersama," Tuturnya.

Kegiatan pelantikan ini pun ditambah dengan pelaksanaan kegiatan berupa seminar dan diskusi bersama para BEM dan perwakilannya dan siswa serta siswi SMA se Kota Dumai.



Penulis: Didin Marichan
 




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : redaksimonitorriau@gmail.com
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan