Peristiwa

Ini Kronologis Bocah Perempuan Terlindas Mobil Cold Diesel

Dumai (MR) - Kecelakaan yang memakan korban jiwa yang terjadi di kota Dumai pada hari kamis (20/04) malam kemarin dimana korban atas nama Hanny Agatha (8) yang dibonceng ayahnya Hartono (32) terlindas mobil Truck Cold diesel meninggal dunia.

tragis ini bermula saat korban bersama ayahnya yang mengendarai sepeda motor jenis Honda Beat dengan nomor polisi BG 3447 ZQ datang dari Jalan Ahmad Yani menuju Jalan Sultan Hasanudin mendahului mobil truck colt diesel BM 9729 EU dengan mengambil lajur kanan.

Tidak sampai disitu, disaat bersamaan dari arah berlawanan datang sepeda motor yang membuat kedua sepeda motor tersebut bersenggolan. Dikarenakan kondisi sepeda motor yang dikendarai ayah korban hilang kendali, disaat bersamaan itu pula korban terjatuh mengarah ke bagian bawah mobil Truck Cold Diesel.

Akibat kejadian tersebut, bagian kepala korban terlindas ban kiri belakang Mobil Truck Colt Diesel dan korban tidak bisa terselamatkan. Sedangkan ayah korban hanya mengalami luka ringan.

Kapolres Dumai AKBP Donald Happy Ginting SIK.MSi saat dikonfirmasi awak media melalui Kasat Lantas AKP Emil Eka Putra, SH.SIK membenarkan adanya peristiwa lakalantas yang memakan korban jiwa.

"Ya semalam (Kamid,red) malam ada kecelakaan lalu lintas antara sepeda motor dan mobil truck cold diesel, dimana korban yang dibonceng ayahnya terjatuh kebawah mobil truck cold diesel," ujarnya.

Lebih lanjut AKP Emip menjelaskan, saat kejadian lakalantas berlangsung, supir mobil truck cold diesel yang diketahui bernama Apdul Manaf warga Jalan Arifin Ahmad, Kelurahan Pelintung, Kecamatan Medang Kampai.

"Sempat melarikan diri saat kejadian, namun supir mobil truck cold diesel tersebut menyerahkan diri ke kantor Laka Lantas kita. Dan saat ini supir masih kita ambil keterangannya sebagai saksi," pungkasnya. (Xnc/red)




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan