Peristiwa

Video Detik-detik Pemotor Nyaris Terlindas Truk Kontainer

MONITORRIAU.COM – Pengendara sepeda motor merupakan kelompok yang paling sering terlibat dalam kecelakaan di jalan raya. Dari semua penyebab terjadinya kecelakaan, kelalaian pengguna jalan masih menjadi faktor utama.

Kelalaian pengguna jalan bisa meliputi kurangnya konsentrasi saat berkendara, perilaku tidak tertib, berkendara dengan kecepatan tinggi, atau mengantuk. Meski peringatan sudah sering diberikan oleh pihak yang berwenang, tapi masih banyak saja pengguna jalan yang tidak berhati-hati dan lalai dalam berkendara.

Dalam sebuah video yang diunggah akun Facebook Eris Riswandi, terlihat detik-detik seorang pengendara motor nyaris terlindas sebuah truk kontainer. Video singkat yang menegangkan itu pun langsung menjadi viral di dunia maya.

Video singkat tersebut menayangkan saat seorang pengendara sepeda motor mencoba menyalip sebuah truk kontainer. Entah apa yang ada di pikiran pengendara motor tersebut, meski posisi truk sudah terlihat mepet dengan trotoar, ia masih saja nekat menyalipnya.

Karena jarak yang terlalu mepet dan ia tetap memaksa menyalip, pengendara motor itu tampak menyenggol trotoar. Motornya pun mulai hilang keseimbangan, dan terjatuh ke arah badan kontainer. Nyaris, pengendara tersebut terlindas ban belakang truk besar itu.

Perilaku lalai pengendara motor itupun membuat warganet geram. Mereka menyesalkan apa yang dilakukan pemotor itu. Karena selain membahayakan nyawanya sendiri, apa yang dilakukannya itu tentu bisa merugikan sopir truk tersebut.

"Gak sabar sih sukanya nyempil2 mau lewatin kontainer, Allah msh ksh umur panjang tuh !
Lain kali lbh hati2 sayangi nyawa anda ada yg nunggu di rmh anak & istri!" komentar salah satu warganet.*** (viva)




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan